Minggu, 13 Oktober 2024 20:43 WIB

Pj Bupati Ciamis Terima dan Sambut Baik Rekomendasi DPRD Atas LKPJ Tahun Anggaran 2023

Rabu, 01 Mei 2024 07:47:24

Oleh: Redaksi | 135 view

Tribuana News Ciamis

DPRD Kabupaten Ciamis menggelar Rapat Paripurna Istimewa dengan agenda Penyampaian Rekomendasi DPRD terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Ciamis Tahun Anggaran 2023, Selasa (30/04/2024).

Rapat Paripurna yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Ciamis Nanang Permana, dilaksanakan di Aula Tumenggung Wiradikusuma DPRD Kabupaten Ciamis.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Ciamis Engkus Sutisna, Jajaran Forkopimda Ciamis, Sekda Ciamis, Asisten Daerah, Staf ahli serta para kepala OPD Kabupaten Ciamis.

Pada kesempatan itu, Pj Bupati Ciamis mengucapkan terima kasih kepada DPRD Kabupaten Ciamis, khususnya Tim Panitia Khusus LKPJ yang telah membahas LKPJ Bupati Ciamis Tahun Anggaran 2023.

“Kami menyambut baik atas rekomendasi yang telah disampaikan sebagai bentuk dukungan dan partisipasi dari DPRD yang memuat catatan-catatan strategis berupa saran atau masukan serta koreksi terhadap penyelenggaraan pemerintahan,” ucap Pj Bupati.

Ia menyampaikan berbagai prestasi dan penghargaan telah berhasil diraih oleh Pemerintah Kabupaten Ciamis selama tahun 2023.

Meskipun prestasi bukan menjadi tujuan utama, Ia berharap dapat lebih meningkatkan semangat dan etos kerja yang tinggi dalam melaksanakan program dan kegiatan pembangunan di Kabupaten Ciamis.

“Kami menyadari dalam pelaksanaan program kegiatan pembangunan tahun 2003 masih terdapat beberapa capaian kinerja yang belum memenuhi target yang diharapkan, namun secara umum pelaksanaan tetap berjalan dengan baik,” ujarnya.

Oleh karenanya, Pj Bupati Ciamis meminta kepada seluruh pimpinan organisasi pernagkat daerah dan stakeholder agar benar-benar memperhatikan dan menindaklanjuti rekomendasi yang disampaikan DPRD.

“Kami meminta kepada seluruh pimpinan OPD dan stakeholder terkait agar memperhatikan saran dan masukan yang disampaikan serta menindaklanjuti rekomendasi tersebut sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing,” tandasnya.

Sumber : Diskominfo Ciamis

Diunggah : d.y.w.

Komentar Anda

BACA JUGA