Tribuana News, BANJAR -- Puncak acara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-19 Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kota Banjar menggelar lomba sambung lirik, santunan dan pemberian piagam terhadap para perintis Himpaudi, Kamis (19/12/2024) bertempat di gedung Banjar Conventions Hall (BCH) Kota Banjar, Jawa Barat.
Kegiatan tersebut dihadiri Penjabat Wali Kota Banjar, Dr. H. Soni Harison AP., S.Sos., M.Si., Hj. Hetti Puspitawati Sudarsono, Bunda PAUD Kota Banjar, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjar, serta Ketua Himpaudi Kota Banjar, dan seluruh pengurus dan anggota Himpaudi Kota Banjar.
Ketua Himpaudi Kota Banjar, Juju Juhana, mengatakan bahwa tujuan dari kegiatan HUT Himpaudi ini untuk mempererat tali silaturahmi antar pendidik dan menggali potensi para pendidik PAUD.
"Ternyata potensi para pendidik PAUD sangat baik sekali," ucapnya.
Lebih lanjut ia menjelaskan, agenda acara puncak HUT ke-19 Himpaudi ini diantaranya memberikan santunan kepada para pendidik PAUD yang sudah lanjut usia, memberikan piagam kepada para perintis Himpaudi dan kegiatan lomba sambung lirik.
Sementara itu dalam sambutannya Pj. Walikota Banjar Soni Harison menjelaskan, bahwa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan pendidikan yang sangat mendasar dan sangat menentukan bagi perkembangan anak di kemudian hari.
Menurutnya, usia dini adalah masa emas yang tidak akan pernah terulang kembali, Periode ini disebut juga sebagai window of opportunity, Golden Age, di mana anak sedang berada dalam masa emas pertumbuhannya. Sehingga, masa ini sangat berpengaruh bagi masa depan anak. “Untuk itulah guru PAUD mempunyai peran penting dalam mempersiapkan generasi yang akan datang, yang harus dipersiapkan dengan matang sejak dini, karena mencetak kader tidak bisa instan, sejalan dengan pepatah, mendidk tidak bisa mendadak,” jelas Pj. Wali Kota.
Dalam kesempatan tersebut, ia juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para guru yang tergabung dalam Organisasi HIMPAUDI Kota Banjar atas dedikasi dan pengabdiannya terhadap Pendidikan Anak Usia Dini di Kota Banjar.
“Keberadaan guru PAUD juga sangat berperan penting dalam memutus kasus gagal tumbuh kembang anak atau stunting di Kota Banjar. Kolaborasi bersama Bunda PAUD dengan kapasitasnya senantiasa berkoordinasi dan menjain kemitraan baik dengan HIMPAUDI, bergerak bersama mewujudkan PAUD berkualitas di Kota Banjar,” pungkasnya.
Kegiatan ditutup dengan pemotongan kue oleh Pj. Wali Kota Banjar dan diserahkan kepada Ketua Himpaudi dan Bunda PAUD Kota Banjar. (Herman)