Tribuana News. Banjar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Banjar menggelar rapat pleno penetapan Daftar Calon Tetap (DCT) calon anggota DPRD Kota Banjar pada Pemilu 2024 mendatang.
Kegiatan rapat pleno tersebut dihadiri oleh Bawaslu Kota Banjar dan perwakilan partai politik. Sebanyak 330 ditetapkan sebagai calon anggota legislatif (Caleg) pada Pemilu 2024 mendatang.
Menurut Ketua KPU Kota Banjar Dani Danial Mukhlis, dari mulai tahapan pertama yaitu pendaftaran calon oleh partai politik yang dimulai tanggal 1 sampai 14 Mei berjumlah 400 orang, lalu masuk ke penyusunan dan penetapan DCS jumlahnya menjadi 332 orang dan sampai hari ini penetapan DCT jumlahnya menjadi 330 orang.
"Penurunan calon tersebut dinamikanya karena TMS (Tidak Memenuhi Syarat) dan pergantian, karena itu dua ruang yang memungkinkan secara regulasi untuk partai politik melakukan pergantian," kepada awak media usai memimpin Rapat Pleno Penetapan DCT, Jum'at (3/11/2023) bertempat di Kantor KPU Kota Banjar, Jawa Barat.
Dijelaskan Danial, setelah penetapan DCT selanjutnya tanggal 7 November 2023 kita diundang oleh KPU RI untuk validasi terakhir untuk dami surat suara.
Dan ntuk tahapan selanjutnya tanggal 28 November 2023 sampai 10 februari 2024 pelaksanaan kampanye. (Herman)