Minggu, 01 Oktober 2023 19:23 WIB

Pemdes Sukaasih Kejar Target Kurangi Rumah Tidak Layak Huni Menjadi 0 Unit

Kamis, 10 November 2022 11:33:43

Oleh: Redaksi | 182 view

Tribuana News. Singaparna - Pemerintah Desa Sukaasih Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya giat melakukan rehab rumah warga yang termasuk katagori rumah tidak layak huni.
Saat 6 unit rumah tahap pertama telah selesai  dibangun, dan kini memasuki fase 12 rumah yg sedang dikerjakan dan akan menyusul 7 rumah yang akan dibangun. Jumlah semuanya 25 unit rumah yang harus diselesaikan sampai pertengahan Desember. 

Kepala Desa Sukaasih Umar Mahmudi mengatakan ini adalah upaya kita semua, kerja kolektif, dukungan dari semua pihak. 

"Alhamdulillah tahun ini kita sudah bangun 45 unit rumah tidak layak huni menjadi hunian yang layak dan nyaman ditempati. Mudah2an dari rumah-rumah ini kelak lahir orang- orang hebat penerus cita-cita bangsa," harapnya.

Saat ditanya Tribuana News, Kamis (10/11/2022)
Umar mengatakan bahwa pembangunan rumah tidak layak huni didanai dari Anggaran Pusat dan Anggaran Daerah Kabupaten Tasikmalaya, total Anggaran 45 jt / unit dengan prosedur yang sudah sesuai aturan yang berlaku.

"Ya, semua berjibaku dan warga kami bahu membahu saling bantu. Ada yang bantu dengar materi, ada yang membantu dengan tenaga, dengan pikiran dan sebagainya. Kami berharap jika ada swadaya mungkin perbaikan rumah bisa untuk type yang lebih besar, dan saat ini masih ada sekitar 75 unit rumah tersisa menunggu untuk diperbaiki. Tahun depan target kami bisa 0 unit rumah, artinya Desa Sukaasih terbebas dari warga yang menempati rumah tidak layak huni," pungkasnya. (Ayi Ahmad Hidayat)

Komentar Anda

BACA JUGA