Tribuana News Tasik Kota
Bertempat di Perumahan Bumi Asri Dirgantara, Kelurahan Parakanyasag, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, dilaksanakan Penilaian dan Peresmian Kampung Tertib Lalu Lintas yang di resmikan oleh Kasubdit Dikmas Ditkamsel Korlantas Polri, Kombes Pol Arman Achdiat, S.I.K., M.Si. Jum'at, 16 Agustus 2024.
Dalam sambutannya Kasubdit Dikmas Ditkamsel Korlantas Polri menyampaikan bahwa, kegiatan tersebut bertujuan untuk menurunkan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Tasikmalaya Kota khususnya.
“Berlalu lintas bukan sebatas mampu membeli dan mengendarai kendaraan bermotor, tetapi juga mampu untuk menaati aturan dan menghormati pengguna lalu lintas lainnya,” ucapnya.
Ia juga menyampaikan bahwa ini semua merefleksikan tingkat kesadaran berlalu lintas yang rendah.
Dalam kegiatan tersebut, turut mendampingi Camat Indihiang, Lurah Parakanyasag, Dinas Perhubungan Kota Tasikmalaya dan stakeholder terkait.
Sumber : Diskominfo
Diunggah : d.y.w.