Minggu, 01 Oktober 2023 15:50 WIB

Semarak & Ceria Suasana Bulan Kemerdekaan Belum Usai Di Kantor Sekretariat Daerah

Kamis, 25 Agustus 2022 15:19:01

Oleh: Redaksi | 131 view

Tribuana News. Singaparna - Detik-detik peringatan Kemerdekaan pada tanggal 17 Agustus memang telah berlalu, namun api perjuangan para pahlawan masih berkobar dalam dada para ASN di lingkungan Kantor Sekretaris Daerah Kabupaten Tasikmalaya, momen hari ulang tahun sepertinya tak ingin terlepas dari pelukan para abdi negara begitu saja, keceriaan dan kegembiraan terus menggema untuk menunjukkan bahwa semangat pengabdian pada NKRI tidak pernah pudar sedikitpun.

Bertempat di Lantai bawah Gedung Sekretariat Daerah Kabupaten Tasikmalaya, hampir seluruh abdi negara terdiri dari para petinggi Pemkab berbaur bersama dengan Pegawai Struktural dan Fungsional untuk mengikuti Lomba yang menarik tapi sederhana,  seperti memakai sarung secara estafet yang terbagi 2 peserta dan setiap peserta berjumlah 10 orang, keduanya adu cepat memakai sarung, Kamis (25/08/2022).

Penonton yang juga rekan sesama pegawai terlihat sangat terhibur. Gelak tawa para penonton yang menyaksikan sampai terpingkal-pingkal, sehingga perut menjadi terasa nyeri akibat ulah peserta lomba.

Dalam pantauan Tribuana News, pejabat yang terlihat asyik menyaksikan diantaranya Asda II Rahayu Jamiat, dan para Kabag seperti H. Ria, H.Roni, dan Pejabat lainnya yang setiap hari mangkal di kantor  Sekretariat Daerah.- (Iwan Singadinata)

Komentar Anda

BACA JUGA