Selasa, 11 Februari 2025 18:14 WIB

Simulasi Kontijensi Kesiapan Jelang Pemilu 2024

Jumat, 22 September 2023 16:36:40

Oleh: Redaksi | 790 view

Tribuana News. Singaparna - Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya menghadiri pelaksanaan kegiatan Pelatihan Sispam Kota yang diselenggarakan oleh Polres Tasikmalaya dalam rangka Pengamanan Pemilihan Umum 2024.

Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sopari Al-Ayubi dalam akun Facebook mengatakan bahwa demi mewujudkan Kabupaten Tasikmalaya yang aman dan kondusif menjelang Pemilu 2024, Polres Tasikmalaya dan Brimob Polda Jabar laksanakan simulasi Kontijensi merah.

Simulasi keadaan atau situasi yang diperkirakan akan segera terjadi, tetapi mungkin juga tidak akan terjadi (Kontijensi) merah di laksanakan di Jalan Pemda Singaparna Kabupaten Tasikmalaya.

"Saya menyaksikan langsung bagaimana kesigapan anggota Polri, begitu modern dan profesional," ujarnya.

Lebih lanjut Asep mengajak seluruh elemen masyarakat di Kabupaten Tasikmalaya, untuk sama-sama mewujudkan situasi yg aman dan nyaman, jadikan Pemilu sebagai pesta demokrasi untuk seluruh masyarakat.

Acara tersebut dihadiri langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya Asep Sopari Al Alyubi, SP beserta Wakil Ketua DPRD Drs. Erry-P, M.Si dan Anggota Komisi IV H. Aep Syarifudin, SH.,MH. (red)

Komentar Anda

BACA JUGA
Sabtu, 08 Februari 2025