Kamis, 24 Oktober 2024 10:06 WIB

Bupati H. Ade Sugianto, S.IP. Melepas dan Menerima Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Tasikmalaya Lama Dan Baru

Sabtu, 15 Juni 2024 17:28:06

Oleh: Redaksi | 85 view

Tribuana News Tasikmalaya

Bupati Tasikmalaya H. Ade Sugianto, S.IP., beri sambutan pada acara lepas dan sambut Kejaksaan Negeri Kabupaten Tasikmalaya, bertempat di gedung Pendopo Baru komplek perkantoran Sekretariat Daerah Bojongkoneng Singaparna, yang dilaksanakan pada kemarin sore, hari Jumat tanggal (14/06/2024) pukul 5.30 WIB.

Mengawali sambutannya, Bupati mengucapkan salam khas daerah Sunda Jawa Barat, dengan sebuah kata yang umum dan tak asing lagi SAMPURASUN dan dengan spontan para tamu undangan yang hadir menjawabnya dengan kata RAMPES.

Menurutnya kedua Kepala Kejaksaan Negeri yang lama maupun yang baru sepertinya ada banyak kesamaan antara Pak Ramadiyagus dengan Pak Heru Wijatmiko, ujar Ade Sugianto berkilah.

Oleh karena apa, keduanya sama-sama salah disaat pidato kali pertama. Bila yang menggantikan Pak Heru Wijamiko mengatakan segenap masyarakat Aceh Barat Daya seakan masih tugas disana, padahal yang seharusnya disebut masyarakat Kabupaten Tasikmalaya, karena ada disini. Begitu juga dulu pak Ramadiyagus mengatakan Kabupaten Jeneponto, tentu saja para undangan dibuat tertawa lebar, teringat kembali. Jadi kesamaannya senyumnya sama, gantengnya sama dan salahnya juga sama.

Selanjutnya Bupati mengucapkan kata WILUJEUNG SUMPING atau Selamat Datang kepada Heru Wijamiko dan istri. Pada acara Lepas dan Sambut Kepala Kejaksaan Negeri ini, bagi H. Ade Sugianto menyebutnya "Anteur tineung gupay pang bagéa" jadi anteur tineung kepada Pak Ramadiyagus dan gupay pang-bagéa kepada Kepala Kejaksaan Negeri yang baru datang untuk melaksanakan tugas di kabupaten Tasikmalaya.

Dalam sambutannya, Bupati bercerita panjang lebar tentang apa yang dihadapi selama ini, dan beliau sendiri menyatakan dan merasa dag dig dug bergetar jantung yang ada di dalam dadanya, terutama menyangkut urusan keberlangsungan hidup menjadi Kepala Daerah, yaitu menerima Surat Keputusan sebagai Calon Bupati. Dan akhirnya mengingat, menimbang dan seterusnya dan kerjakan, kata Ade.

Sebenarnya banyak hal yang dibahas bupati dalam sambutannya yang tidak membaca dengan teks. Namun menutupnya dengan mengulang kata Bagéa Wilujeng Sumping Pak Heru beserta Istri, dengan teriring doa mudah mudahan dan semoga betah serta dipanjangkan usia, sehat wal afiat. (Iwan Singadinata)

Komentar Anda

BACA JUGA